Membaca Prospek Kerja Jurusan Manajemen di Universitas Gunadarma
Bila kita sedang mencermati beberapa jurusan yang tertera di fakultas ekonomi dari berbagai kampus yang ada di Indonesia, maka pasti salah satunya yang pasti ada merupakan jurusan manajemen. Jurusan manajemen bisa disebut sebagai salah satu program studi yang paling banyak diminati karena beberapa prospek kerja yang siap menyambut para alumninya.
Jurusan manajemen sendiri pada umumnya merupakan sebuah bidang keilmuan yang secara spesifik mencakup pembelajaran tentang kegiatan dan dinamika kerja dalam suatu perusahaan. Bidang keilmuan yang mempelajari tentang seluk beluk kegiatan kerja dalam suatu perusahaan tersebut termasuk kedalam disiplin ilmu ekonomi dan bisnis.
Tentu akan menjadi sebuah kebanggaan tersendiri, ketika seorang anak muda lulusan jurusan manajemen bisa diterima untuk bekeja dalam sebuah perusahaan besar. Seperti halnya beberapa profesi menarik lainnya, bekerja dalam sebuah manajemen perusahaan juga selayaknya menjadi hal yang didambakan para anak muda.
Maka, sangat penting kiranya bagi para anak SMA yang hendak meneruskan kuliah dengan memilih jurusan Manajemen agar mengenali kampusnya terlebih dahulu. Artinya, mengenali profil jurusan manajemen di setiap kampus merupakan hal yang wajib dilakukan oleh anak SMA yang berniat melanjutkan kuliah ke jurusan manajemen.
Mengenali profil jurusan manajemen di suatu kampus menjadi sangat penting agar bisa mengetahui seberapa bagusnya mutu pendidikan serta kurikulum pembelajarannya. Maka, jurusan manajemen di Universitas Gunadarma bisa menjadi salah satu opsi terbaik untuk para siswa-siswi SMA yang hendak berkuliah di jurusan manajemen.
Fakultas Ekonomi Universitas Gunadarma menekankan penerapan kurikulum berbasis kompetensi sebagai komponen utama dalam menjalankan sistem pembelajaran bagi para mahasiswanya. Baik program studi manajemen keuangan maupun program studi manajemen pemasaran telah menjalankan sistem pembelajaran berbasis teknologi sebagai keunggulan utamanya.
Hal tersebut sejalan dengan visi jurusan manajemen yang ingin terus mengembangkan dan meningkatkan mutu pendidikan dan alumninya hingga ke tingkat Internasional. Visi tersebut
diharapkan sudah akan tercapai pada tahun 2022 mendatang, khususnya pada bidang keuangan, perbankan, pemasaran dan sumber daya manusia berbasis keunggulan. Visi tersebut dirumuskan dalam kegiatan tri dharma perguruan tinggi guna meningkatkan daya saing bangsa Indonesia menyongsong era revolusi industri 4.0.
Visi tersebut yang akan mendorong dan membentuk para calon sarjana manajemen di Universitas Gunadarma menjadi lulusan yang memiliki kompetensi kerja yang baik dan profesional. Memiliki kecakapan kerja dan pengambilan keputusan yang matang, disamping pemahaman akan teknologi dan informasi yang mumpuni.
Guna mencapai targetnya pada tahun 2022, jurusan manajemen di Universitas Gunadarma memiliki 11 dosen pengajar dengan kompetensi yang mumpuni. Keberadaan 11 dosen pengajar tersebut sangatlah penting dalam mengimplementasikan pola pembelajaran yang menggunakan kurikulum berbasis kompetensi dan teknologi informasi.
Jurusan manajemen di Universitas Gunadarma memiliki beberapa fasilitas yang akan menunjang kelancaran dan efektifitas pembelajaran para mahasiswanya sesuai visi dan misinya. Terdapat setidaknya 5 faslitas inti, yakni 3 laboratorium serta 2 lab untuk bidang perbankan serta statistika.
Adapun untuk Laboratorium Manajemen dasar memiliki beberapa mata kuliah yang wajib ditempuh oleh para mahasiswanya. Yakni, mata kuliah Riset Pemasaran, mata kuliah Matematika Ekonomi1, mata kuliah Matematika Ekonomi 2, serta mata kuliah statistika 1 dan mata kuliah statistika 2.
Sementara itu, di Laboratorium Manajemen Menengah memiliki beberapa mata kuliah yang wajib ditempuh oleh para mahasiswanya. Yakni, mata kuliah Manajemen Keuangan, mata kuliah Dasar Manajemen Keuangan, mata kuliah Manajemen Keuangan, mata kuliah Manajemen Operasional, mata kuliah Riset Operasional 1 dan mata kuliah Riset Operasional 2.
Laboratorium Manajemen Lanjut memiliki cakupan materi perkuliahan yang relatif lebih sedikit, namun bobotnya cukup berat. Yakni, mata kuliah Komputerisasi Akuntansi Keuangan, mata kuliah Pengantar Teknologi SIM 2, mata kuliah Penganggaran Perusahaan 2 serta Komputerisasi Lembaga Keuangan Perbankan.
Adapun beberapa mata kuliah yang diajarkan di Laboratorium tersebut memiliki durasi total selama 48 per mata kulianhnya dalam satu semester. Sistem perencaan dan rancangan pola pembelajaran yang matang tersebut yang mengantarkan jurusan manajemen di Universitas Gunadarma mendapatkan akreditasi A.
Akreditasi A jurusan manajemen tersebut tepatnya diraih pada tanggal 11 Maret 2015 berdasarkan SK 089/SK/BAN-PT/Akred/S/III/2015. Sehingga, menjadi sebuah penanda mutlak akan mutu pendidikan serta output yang akan dihasilkannya nanti.
Satu hal yang jelas, sarjana Manajemen memiliki banyak opsi dan peluang dalam bekerja, mulai dari menjadi seorang pengusaha, pegawai BUMN, bekerja di perusahaan multinasional, menjad seorang project manajer, bahkan menjadi seorang konsultan.
Masih banyak lagi beberapa posisis strategis yang sangat relevan dengan kompetensi keilmuan para lulusan Manajemen. Satu hal yang jelas, profesi yang disebutkan tersebut sangat mengapresiasi dalam hal gaji para pekerjanya. Jadi, bila anda ingin berkuliah di jurusan manajemen, yuk segera mendaftar dan berkuliah di jurusan manajemen Universitas Gunadarma.