Browsed by
Category: Self Improvement

Tentang Belajar Memaafkan Tragedi Mom Shaming

Tentang Belajar Memaafkan Tragedi Mom Shaming

“Bukan emak-emak namanya kalau belum pernah berhadapan dengan tragedi mom shaming.. “

Kalimat itu sontak langsung aku tertawakan sendiri. Lucu. Dan memang benar sih sesungguhnya. Obrolan renyah dengan teman masa kecilku itu membuka sudut pandang baru tentang tragedi mom shaming yang selama ini tentu saja sering terjadi di kalangan ’emak-emak’

Yaaa… Aku sendiri sebenarnya sudah sering mengalaminya. Bahkan aku juga pernah menulis solusi menghadapi mom shaming. Disisi lain, aku juga pernah menulis tentang mengapa ada ibu-ibu yang gampang sekali baper?

Dan hari ini, aku ingin fokus menulis tentang hal yang lebih sulit. Yaitu.. Memaafkan.

Memaafkan itu Sungguh Sulit

Sulit banget. Memaafkan itu sulit banget genks.

Bahkan ada yang bilang begini, “Aku mungkin memaafkan, tapi aku tidak akan pernah melupakannya.. “

Duh, kalau sudah nemu kalimat begini itu artinya lukanya dalem banget. Bahkan besar kemungkinan kalau ini hanya fase ‘pura-pura memaafkan’. Sesungguhnya, akupun pernah berada dalam fase itu. Berpikir, “Ih kok jahat banget sih ya bilang begitu? Kok memojokkan aku ya? Padahal kita kan sama-sama Ibu?”

Penyebabnya sepele sih sebenarnya. Biasalah, basa basi curhat kehidupan emak-emak malah ujung-ujungnya jadi mom war. Yang satu curhat di sosial medianya, yang satu malah merasa curhatan temannya receh dan menyerang begitu saja. Something like mak emak yang ngeluh kerjaan di rumah gak ada apresiasi.. Lalu di judge sama emak pekerja, “Kamu harusnya bersyukur.. Di rumah aja..bla bla.. Coba aku nih, cape tau seharian bla bla.. “

Ini cuma contoh ya. Banyak sih penyebab mom war dan mom shaming itu. Tapi penyebab paling utama ya karena Emak-emak ini merasa paling benar dan emak yang satunya.. Merasa tidak dihargai ketika berbicara keluhan.

Dan banyak hal lain penyebabnya sebenarnya. Berhadapan dengan mom shaming berkali-kali membuatku belajar untuk selalu bisa berempati dengan kehidupan ibu lainnya. Tapi untuk hal memaafkan mom shaming.. Sungguh itu sangat sulit. Haha..

Memaafkan orang yang melakukan mom shaming pada diri kita, bahkan dia merasa tidak bersalah dan malah melabeli kita ‘mamak baperan’ itu sangat sulit. Apalagi, doi mah.. menyesal pun tidak. Tapi, bukan aku namanya kalau membiarkan perasaan hitam bersemi dalam diri. Aku harus belajar memaafkan, sekalipun orang tersebut tidak menyesal dan tidak pernah meminta maaf bahkan terus saja mengulangi hal yang sama.

Karena aku yakin, hal ini tuh receh. Dan ini akan terus terjadi. Akan selalu ada orang-orang yang ‘judge’ sama kehidupan kita. Maka, sebelum orang tersebut menyesal dan minta maaf. Maafkan saja terlebih dahulu.

Lingkaran Setan Terus Berlanjut Jika Aku Tidak Memaafkan

Hal yang membuatku bertekad untuk memaafkan segala tragedi mom shaming adalah karena mom shaming itu menular. Ini serius.

Hati yang gelap itu, membuatku terus berpikir negatif.

Aku bukan tipikal penyerang balik jika direndahkan oleh orang lain. Aku adalah tipikal yang ‘pura-pura baik-baik saja’. Tapi dibelakang orang tersebut aku meredakan rasa kesal dengan melampiaskannya kepada yang lain.

Aku pernah melampiaskan rasa kesal tersebut pada anakku. Aku juga pernah melampiaskan rasa kesal tersebut dengan memecahkan piring. Puncaknya, aku juga pernah melampiaskan rasa kesal tersebut dengan ‘menghargai dan meninggikan’ diriku sendiri di status sosial media. Semua itu aku lakukan demi menutup lubang menganga yang pernah diserang oleh sosok yang bernama ibu sempurna.

Ini tidak benar. Lingkaran setan ini harus berakhir. Jika tidak…

Yaa.. Aku Merasakan Menjadi Pelaku Mom Shaming

Akhirnya aku merasakan berada diposisi ini juga. Tanpa disadari, aku menjadi pelaku mom shaming.

Ketika aku meninggikan diriku sendiri untuk terlihat ‘sempurna juga’, tanpa aku sadari.. Mulutku mulai melakukan hal yang sama..

.. Aku tidak sengaja telah merendahkan Ibu yang lain.

Dan Ibu tersebut sontak memarahiku. Melabeliku dengan berkata bahwa aku selalu merasa diriku yang paling baik.

Ah, beruntunglah aku karena berhadapan dengan tipe penyerang balik yang kemudian mencaci segala kekuranganku. Akupun otomatis segera meminta maaf, berusaha menjelaskan bahwa ‘bukan itu maksudku’ dan berusaha menjelaskan penyesalanku. Tapi apa daya, nasi sudah menjadi bubur. Ternyata, aku berhadapan dengan Ibu yang keras sekali hatinya. Bahkan sudah meminta maaf berkali-kali pun dia malah mengorek-ngorek seluruh keburukanku.

Tapi tidak apa-apa. Semua salahku. Aku yang awalnya sulit memaafkan orang lain. Aku yang kemudian melepaskannya dengan membuat diriku terlihat sempurna. Aku yang kemudian merasa bahwa kesempurnaanku telah menyakiti orang lain.

Its okay. Thats life.

Semua orang pernah berbuat salah bukan?

Memaafkan, Karena Apa yang Mereka Lakukan Adalah Bentuk Pertahanan Diri

Karena pernah tidak sengaja menjadi pelaku mom shaming.. Kini aku sedikit mengerti dengan para pelaku mom shaming. Dan bergumam dalam hati, “Oh beginikah rasanya?”

Beginikah rasanya ingin menunjukkan kesempurnaan karena merasa ‘diserang’?

Beginikah rasanya ‘geregetan’ ketika melihat orang yang bersedih karena hal sepele?

Beginikah rasanya mempertahankan diri dengan melakukan hal yang salah?

Dan aku kemudian belajar berdamai dengannya, kemudian berkata.. “I feel u now.. “

Yah, ada hikmahnya pernah menjadi pelaku mom shaming ternyata. Aku jadi dapat reframing perasaan mereka yang suka merendahkan Ibu lainnya. Mereka itu ternyata lebih menderita. Mereka ingin berekspresi tapi tidak keluar dengan baik. Mereka punya banyak sampah tapi membuang sampah tersebut di tempat yang tidak benar.

Maka, sebenarnya pelaku mom shaming pun perlu pelukan. Mereka terkurung dalam perfeksionis sindrom dan lingkungan yang memaksa mereka untuk sempurna. Mereka tertular oleh para pelaku mom shaming lainnya. Mereka ini.. Sangat kasihan sebenarnya.

Jadilah Orang Baik yang Selalu Menjaga Mulut dan Jarinya

Ah, sungguh rasa bersalah ini membuatku banyak belajar.

“Hei diriku sendiri.. Jadilah orang baik yang selalu bisa menjaga mulut dan jari.. “

Jika merasa diri lebih baik, hanya buktikan dengan tindakan. Jangan merendahkan orang yang masih tidak baik. Tidak ada gunanya.

Jika merasa ingin mengeluh, mengeluhlah di tempat yang benar. Jangan terlihat oleh orang yang keadaannya bertolak belakang denganmu. Bukan empati yang akan kau dapatkan nanti. Jaga hati orang lain dari rasa ingin merendahkan.

Jika ingin menasehati orang lain, pergunakanlah kata-kata yang sesuai dengan karakter orang tersebut. Jika tidak mengenal orang tersebut secara dekat, lebih baik diam saja.

Jika ingin menulis di sosial media, tetaplah menjadi dirimu sendiri. Menulis itu terapi. Dan toh masih banyak yang bilang tulisanmu bagus. Jika ada yang sepertinya tidak suka dengan gaya tulisanmu.. Maka, blok saja mereka. Demi menjaga hati.

Hidup itu simple.

Jangan gengsi meminta tolong.

Jangan gengsi bilang terima kasih.

Jangan gengsi meminta maaf.

Jangan memberi makan ego dengan sesuatu yang tidak benar.

Dan.. Berusahalah reframing dan memaafkan.

Berdamai dan memaafkan adalah kunci dari penerimaan. Agar dapat menjadi pribadi yang lebih baik esok harinya.

Bukankah begitu?

Mengobati Hati Sensitif Plus Gampang Baperan Ala Emak-Emak

Mengobati Hati Sensitif Plus Gampang Baperan Ala Emak-Emak

Ah, entah kenapa akhir-akhir ini aku merasakan hal itu lagi. Ketika telingaku kadang-kadang mendengarkan hal yang tidak aku inginkan. Ketika mataku kadang-kadang membaca hal yang menyinggung perasaan. Lalu aku merasa tersudut sendiri. Merasa bukanlah seorang Ibu yang baik. Merasa bukanlah pribadi yang baik. Dan sangat tidak pantas untuk berdampingan hidup dengan suamiku, anakku bahkan lingkungan sosialku.

I feel so deppresed..

Lalu, ketika efek ‘stun‘ ini berlangsung cukup lama.. Aku melihat pencapaian orang-orang disekitarku. Aku melihat sosial media tiada habisnya. You know what happened?

Hanya bisa berkata dalam hati, “Oh Tuhan.. Inikah namanya iri hati?”

Tidak mau berlarut terlalu lama.. Akhirnya aku mencoba meyakinkan diri sendiri. “Oke win.. Kamu sedang dalam tahap tidak waras..”

Dan hal yang harus dilakukan sekarang adalah.. Mencari tahu kenapa ini terjadi kemudian mengobatinya.

Penyebab Hati Gampang Baper

1. PMS

Ya.. Ini mungkin salah satunya. Sudah 5 bulan aku berhenti mengkonsumsi pil KB diane yang merupakan pil KB andalanku. Hal ini aku lakukan karena pil itu sekarang harganya mahal sekali. Sungguh jiwa ngirit ku meronta-ronta. Heu.. *kok malah curcol.

Efeknya apa? Efeknya ada siklus yang hilang dalam tubuhku. Yaaa.. Yang seharusnya cewek itu menstruasi paling enggak sebulan  sekali.. Malah jadi enggak menstruasi. Tamu bulanan itu lenyap seketika.

Bukan, bukan hamil. Hahaha.

Memang konon katanya.. Kalau sedang menyusui itu.. Siklus menstruasi bisa terganggu. Dan yaa.. Sudah 5 bulan loh aku tidak menstruasi. Jadi aku merasa kalau tubuhku ini agak kurang sehat dan perlu mengembalikan siklus haid seperti dulu lagi.

Bukan hanya merasa kurang sehat secara jasmani, ternyata efeknya juga ke rohani. Ya, siklus PMS yang harusnya terjadi rutin sebulan sekali itu malah selalu tertunda. Jadinya, efek PMS pun menumpuk. Just feel like its a mood swing.. Ya.. Seperti mood swing yang aku rasakan saat hamil. Ini terjadi lagi sekarang.. Saat siklus PMS tertunda. Hiks

2. Tanki Cinta Sekarat

Permasalahan kedua adalah tangki cinta.

Tangki cinta dalam kehidupan dapat diperoleh dari 4 time yang berharga, yaitu Me time, couple time, family time dan social time.

Syukurlah untuk family time dan couple time aku sudah mendapatkannya. Yaa.. Walau memang sih pertengkaran sering terjadi. Tapi itu hal yang wajar lah ya.. Namanya juga berumah tangga. Hihi..

Tapi untuk me time dan social time.. Aku mulai mencapai tingkat krisis. Mood swing yang tidak bisa mengeluarkan hoby menulisku.. Social time yang tidak terlalu bisa aku lakukan semenjak ada bayi. Ada 2  buah tangki kosong yang menuntut sebuah keseimbangan. Dan aku harus bisa mengisinya.

3. Kelelahan
Ah.. Gak tau deh. Entah kenapa sejak Humaira bisa merangkak dan merambat.. Aku lumayan kewalahan sama tingkah lakunya. Rumahku berantakan.. Genks! Hahahha

Sementara, aku punya innerchild yang membiasakan diri ‘harus’ memiliki standar rapi seperti Ibuku. Dan kalau melihat rumah berantakan.. Aku stress. Inspirasi pun gak bisa nyantol setiap kali melihat berantakan.

4. Terlalu membandingkan kehidupan dengan orang lain yang diatas

Inilah yang membuatku ‘stun’ bersosial media. Aku merasa seperti timbunan debu diatas langit yang indah. Sama sekali tidak pantas mengeluarkan ekspresi dibanding dengan teman-temanku. Tidak ada pencapaian seru, pun tidak ada hal menantang yang harus dilakukan. Dan yaah.. Kayaknya aku perlu piknik.. Hihi

Padahal bukan sosial media yang salah loh. Sosial media memang diciptakan untuk menuangkan ekspresi baik dan pencapaian. Hanya saja, kalau hati kita sedang tidak baik maka efeknya juga tidak baik. Bukan hanya bersosial media, bertemu dengan teman-teman yang status sosialnya diatas kita pun pasti akan menimbulkan perasaan rendah diri hingga iri hati.

Cara Mengobati Hati Sensitif Plus Gampang Baper

Genks, ini gak baik. Ada yang salah dari diri kita. Ada yang salah kenapa kita tuh selalu baper di tengah-tengah kehidupan. Eh, kita? Aku aja kali.. Haha..

Mari coba temukan solusinya sendiri. Dan mungkin, solusi dibawah ini dapat membantu:

1. Rutin ‘Membuang Sampah’ dengan cara yang benar

Setiap manusia memiliki energi negatif dalam dirinya, aku percaya hal itu. Hanya saja, sebagian dari manusia dapat menyalurkan energi negatifnya dengan benar.. Sebagian lagi tidak benar.

Mereka yang dapat melakukannya dengan benar adalah mereka yang bisa berolah raga untuk mengeluarkan aura negatifnya, mereka yang bisa mengolahnya menjadi suatu karya.. Lukisan mungkin.. Puisi mungkin.. Dan pada puncaknya, mereka yang merasa sudah puas ketika energi itu hanya tertuang dalam sujud dan doa.

Tapi, jika tidak bisa membuang energi negatif dengan cara yang benar bagaimana?

Jawabannya, lakukan saja sesuka hatimu. Selama itu adalah hal baik, kenapa tidak?

Aku sendiri memiliki ruang khusus untuk blackhole di hatiku. Aku memutuskan untuk memiliki privasi tulisan receh dalam kehidupanku. Yaa.. Karena hobiku kan menulis.. Jadi, aku perlu ruang khusus untuk mengobati tulisanku.

Aku punya keluhan. Banyak bahkan. Namun, aku menuangkannya hanya pada status privasi di WA story. Hanya sedikit teman yang bisa melihatnya. Entah kenapa, itu sedikit melegakan. Recehan keluhan itu kadang bisa mengobati hati yang sedang kalut dan bingung.

2. Menjalin hubungan romantis dengan pasangan

Hubungan romantis atau sebuah kerja sama yang baik dari suami istri dapat memenuhi tangki cinta loh. Bahkan memenuhi tangki cinta untuk me time dan social time. Hmm.. Kok bisa?

Karena dalam rumah tangga, hubungan suami istri yang romantis adalah awal dari semuanya. Kerja sama yang benar-benar pas adalah awal dari terbarunya keseimbangan waktu, baik itu me time, family time, couple time dan sosial time.

Gak percaya? Misalnya saja nih, anak sedang super rewel dan mau sama emaknya melulu. Apa jadinya kalau suami tidak mau membantu? Pekerjaan terbengkalai dan tentu saja kita tidak bisa memanjakan diri sendiri. Karena itu, penting banget berkomunikasi dengan baik dan benar.

Karena itu punya suami baik dalam rumah tangga itu adalah ‘koentji’. Bagaimana jika suami susah sekali membantu? Jawabannya, hanya kita yang tahu persis bagaimana caranya. Karena setiap orang punya karakter berbeda. Suamiku yang introvert dan punya daya peka yang agak lambat misalnya.. Maka, aku harus punya skill komunikasi yang berbeda.. Dan ini lama sekali membentuknya Tuhaaan.. Haha..

Baca juga: Ketika Introvert menikahi Introvert

Ketika tahapan ini sudah dilalui dengan benar, maka perlahan-lahan tangki cinta kita akan penuh dengan sendirinya. Tau kan ya kalau hati perempuan sudah merasa dicintai dan berbunga-bunga.. Apalagi secara finansial suami mengerti ya otomatis istri bisa menjalani hidup dengan nyaman tanpa ada baper dan iri hati..ckck..

Ops, tapi jangan salah dulu..jangan dikira semua akan teratasi instan kalau finansial menunjang ya. Semua ada prosesnya, ujian pernikahan itu banyak. Dan ujian ekonomi adalah krisis yang harus aku lalui dalam 5 tahun pernikahan.

3. Belajar Mencintai Diri Sendiri

Ini adalah hal yang harus kita temukan jika kita tidak ingin virus baper berkepanjangan melintas dalam kehidupan. Kita tidak boleh mendengarkan apa kata orang. Kita harus menggali potensi diri sendiri semaksimal mungkin.

Dan ini akan sangat mudah dilakukan kalau tangki cinta sudah terisi. Hihi..

Biarkan saja orang dengan pencapaiannya..
Biarkan saja orang dengan pendapatnya..
Itu mereka. Dirimu adalah dirimu..
Diriku adalah diriku.

Setiap orang punya lintasan yang berbeda dan kita tidak boleh keluar dari lintasan kita dan tetiba ingin menjalani lintasan orang lain. Woy, semua juga tau kalau itu curang namanya.

Fokus saja dengan tujuanmu sendiri. Buat dinding sendiri dalam lintasanmu. Dinding itu adalah orang yang mendukung dan menyemangatimu. Tidak perlu fokus dengan rumput tetangga. Yaaah.. Rumput tetangga memang hijau sih. Tapi masih lebih bagus rumput dengan warna pink kok.. *eh, emang ada?

4. Melihat keadaan orang yang dibawah plus membantunya

Ini adalah solusi termanjur yang pernah aku lakukan.

Ketika sedang merasa down dan tidak bisa apa-apa.. Maka lihat saja orang yang kehidupannya dibawah. Baik mereka yang dibawah secara ekonomi, sosial maupun hal lainnya. Itu akan membuat diri sendiri berkaca lebih dalam. “Ah, memangnya siapa aku yang baru dikasih ujian baper level satu saja sudah meringis.. “

Karena itu, tidak salah memang ketika para ulama bilang bahwa sedekah akan melapangkan hati kita yang terasa sempit dan tidak nyaman. Memang pada prinsipnya, manusia harus menemukan social time yang benar penyalurannya.

Social time yang bukan hanya berkumpul dengan teman-teman satu passion kemudian menggali potensi diri. Social time yang benar kadang hanyalah memberikan sedekah kepada mereka yang posisinya di bawah kita. Dengan begitu, kita akan merasakan syukur dengan cara yang benar. Bukankah begitu?

Nah, itu dia solusi anti baper ala aku. Memang masih belum sempurna terwujud. Tapi aku yakin, semuanya perlu proses. 🙂

Kita para emak-emak kudu terus bahagia bukan?

Janji kepada Diri Sendiri: Aku Akan Menjadi Orang Tua yang menghormati Opini Anak Gadisku Kelak

Janji kepada Diri Sendiri: Aku Akan Menjadi Orang Tua yang menghormati Opini Anak Gadisku Kelak

Wah, judulnya.. Apakah Anda sedang baper duhai penulis shezahome?

Ya, dibilang baper sih tidak juga. Hanya saja aku menulis ini untuk menjadi pengingat kepada diriku beberapa tahun mendatang. Pengingat bagi diriku sendiri yang mungkin saja beberapa tahun mendatang otaknya tidak sewaras sekarang karena berbagai faktor. Pengingat kepada diri sendiri bahwa ketika anakku beranjak dewasa kelak.. Pasti akan banyak sekali perbedaan pendapat yang akan menimbulkan konflik diantara kami.

Tentang Menghadapi Anak yang Beranjak Dewasa

Jadi, tulisan kali ini tentang apa?

Yup, its all about the future.

Tentang khayalanku menghadapi anak yang beranjak dewasa kelak. Memang, anakku sekarang masih tergolong dalam umur anak-anak. Namun, kurasa pengalamanku dengan Mama telah mengajari segalanya.

Sebagai anak yang paling sering bertengkar dengan mama diantara 3 saudara yang lain, tentu pahit manis pertengkaran sudah sering aku lewati. Dimulai dari saling menangis, mogok makan, hingga tidak mau berteguran dengan Mama. Ya, aku mengalami semua itu pada masa remajaku. Aku pernah menjadi anak pembangkang, bahkan pernah hampir dibilang durhaka oleh Mama.

Baca juga: Surat untuk Mama, Maaf Aku hanya bisa menjadi Ibu Rumah Tangga Saja

Pengalaman mengajari segalanya. Walau aku adalah anak yang paling sering berkonflik dengan Mama, namun aku juga merupakan anak yang memiliki ikatan batin terkuat dengan Mama. Ketika Mama sedih, gelisah, bingung.. Mama akan lari mengadu padaku. Seakan aku adalah solusi yang dibutuhkan. Mungkin juga sih, karena aku adalah satu-satunya anak perempuan dalam keluarga. Jadi, feeling kami lebih terasa nyaman dan nyambung.

Berikut adalah beberapa catatan untuk diriku sendiri dimasa depan ketika menghadapi anak remaja. Maka wahai diriku.. Ingatlah bahwa pernah menulis ini..

Ingatlah Bahwa Kita Pernah Muda

Belakangan, aku sangat sering dihadapkan pada konflik orang tua vs anak remaja. Ada yang mencaci dan mengutuk kelakuan anak remajanya. Ada pula yang membiarkan kelakuan anak remaja mereka begitu saja, menuruti segala kehendak mereka dengan alasan.. “Yah, aku dulu gak bisa begitu paling enggak anak bisa merasakan manisnya masa remaja.”

Ada pula yang tidak mau mendengarkan pendapat anak remajanya. Tidak memberikannya kesempatan untuk mengemukakan pendapat dengan alasan, “Mama dulu gak pernah nyahut sama orang tua kayak kamu ini loh! Kalo nyahut pasti langsung dilempar sambel mulutnya! Kamu kok berani sekali?”

Memang, ada hadis Nabi yang berkata bahwa sebagai anak kita tidak boleh sekalipun berkata ‘Ah’ pada orang tua maupun mengeluh. Sebagai seorang anak, kita diharuskan untuk selalu menaati perintah orang tua. Tapi, ingatlah kita akan pola asuh yang dianjurkan oleh Ali.

Jadikan Anakmu Raja hingga berumur 7 tahun..
Jadikan Anakmu Tawanan dari umur 8 sampai 14 tahun..
Jadikan Anakmu TEMAN dari umur 15 sampai 21 tahun..

Artinya sebagai orang tua yang baik, saat terjadi perbedaan pendapat dengan anak kita yang sudah beranjak remaja maka kita tidak boleh melakukan pembenaran kekanak-kanakan dengan alasan, “Gak boleh menyahut pada orang tua..” apalagi mengatakan bahwa mereka adalah Anak Durhaka, Bodoh, dsb. Ingatlah, setiap perkataan orang tua itu adalah Doa.

Kita harus mengingat dan reframing dengan keadaan mereka. Ingatlah, kita pun pernah muda. Banyak hal yang tidak kita ketahui tentang dunia ini, adalah wajar ketika remaja merasa penasaran akan dunianya.

Adalah wajar saat remaja mengemukakan pendapat realistisnya dari ilmu yang didapatkannya.

Adalah wajar saat remaja menentang hal yang tentu saja ia rasa benar. Apalagi jika pendapat tersebut dilandasi ilmu yang benar.

Yang harus kita lakukan sebagai orang tua kekinian adalah tidak menutup diri pada perubahan lingkungan, ilmu pengetahuan, dan selalu update pada era teknologi terkini namun tidak melupakan ajaran terbaik dari yang terdahulu.

Jadilah orang tua yang berkembang sesuai dengan perubahan zaman.

Kenapa? Agar kita benar-benar bisa menjadi teman yang baik baginya. Tidak sekedar menyalahkan segala opini yang keluar dari mulut lugunya.

Jika Kita Ingin Memiliki Anak yang Berempati, maka Kita Harus Memiliki Empati yang Lebih Besar.

Masih segar rasanya cerita tentang tantrum yang dialami Farisha dahulu. Tantrumnya memang amat sangat singkat sehingga hampir tidak ada yang tau bahwa Farisha pernah mengalami tantrum. Bahkan, banyak yang bertanya padaku, “Bagaimana bisa mengatasi tantrum pada anak dalam waktu sesingkat itu?”

Baca juga: Empati, solusi untuk tantrum anakku

Jujur saja, aku bukan penganut menjadikan anak Raja pada fase Farisha kecil. Aku penganut mengajarkan Farisha Rasa Kasihan. Mungkin, ini terjadi karena aku sempat terkena Post Partum Depression. Sehingga aku selalu menyuruhnya memahamiku. Aku membiarkannya melihatku dalam keadaan sedih saat berdua dengannya, tak jarang menangis sendiri. Untuk hal seperti ini, tentu saja tak boleh kalian tiru.

Baca juga: Mengeluh pada Anak, Yay or Nay?

Tapi karena hal ini pula, Empati Farisha secara prematur tumbuh. Ia mulai menyukai hal-hal yang berbau kesedihan dan memahami penyebabnya. Karena itulah ia tidak mengalami tantrum seperti anak-anak pada umumnya. Hingga kini, hal yang paling disenanginya adalah Mewarnai Obyek Kesedihan dan Menggambar Air mata. Ya, aku serius.

Aku tidak menganggap hal ini sebagai kelainan. Apalagi setelah aku berusaha bangkit melawan PPD. Empatiku pada Farisha perlahan-lahan tumbuh makin dalam. Dan saat ia mengalami berbagai konflik di sekolahnya, termasuk saat ia mulai ingin menjadi seperti teman-temannya, dibully, hingga keras hati yang mendadak muncul. Aku melakukan reframing yang mendalam padanya. Aku memeluk dan membacakan buku cerita yang serupa dengan kisahnya. Memberinya sebuah pembelajaran hingga akhirnya ia paham akan jalan pikiranku.

Begitulah hal yang seharusnya kita lakukan saat perbedaan pendapat dan konflik muncul. Empati kita pada anak harus lebih besar. Agar ia menghormati dan menyenangi kita, bukan membuatnya TAKUT dengan kita.

Karena akan ada masanya si kecil tidak semanis ini lagi dan kita harus mempersiapkan mental dimulai dari sekarang..

“Nikmatilah masa-masa berdua saja dengan anakmu yang masih kecil, karena kelak suatu saat nanti ia tidak akan semanis ini lagi.”

Aku sangat menyadari masa-masa itu PASTI akan datang. Apalagi dalam pergaulan sekarang, anak-anak terasa cepat sekali berubah. Mereka cepat sekali menemukan role mode yang baru. Karena lingkungan telah berubah. Perkembangan teknologi dan komunikasi menuntutnya untuk mencari jati diri dengan cara yang lain.

Dan setiap zaman ke zaman. Mode pencarian jati diri ini mengalami perubahan. Itulah yang harus kita sadari.

Zamanku dulu saja misalnya, aku sangat tergila-gila dengan Kpop dan Boyband. Memasang poster berbagai boyband di kamar. Bernyanyi tidak karuan dikamar mandi. Malas memakai Jilbab kesana kemari. Menghabiskan uang jajan untuk warnet dan majalah. Benar-benar masa remaja yang tidak produktif. Terlalu banyak mengkhayal dan lupa dengan dunia nyata. Ada yang sama? Haha..

Tapi itu semua ada penyebabnya. Pada zamanku misalnya, aku melakukan itu semua karena ruang pergaulanku dibatasi oleh mama. Tidak boleh berteman dengan ‘si anu’, tidak boleh keluar rumah kalau bukan karena ‘ini’, tidak boleh bla bla bla. Dan percaya atau tidak dari SMA hingga kuliah aku stuk berteman dengan jenis makhluk laki-laki di dunia nyata. Aku mengalami krisis percaya diri sehingga malas sekali ikut berbagai kegiatan di dunia nyata. Jadi, aku mencari pencarian kesenangan di dunia lain dengan alasan pencarian jati diri. Dan hingga saat ini dunia maya adalah candu. Thats Why Blog dan Sosial Media adalah bentuk ekspresi yang sudah menjadi candu untukku. Kadang aku berpikir bahwa Introvert itu dibentuk bukan natural ‘dari sononya’

Lantas Apa aku harus memperlakukan Farisha dengan sama?

“Tapi efeknya baik kan win? Kamu jadi anak baik-baik hingga dewasa dan menikah karena batasan-batasan yang diberikan oleh Orang Tuamu”

Ya efeknya memang baik. Tapi baiknya kebablasan. Hihi

I mean.. Kebablasan hingga aku tidak bisa berekspresi seperti apa yang aku mau. Merasa ketinggalan dengan perkembangan teman-teman yang lain. Tidak dapat menonjolkan bakat seperti apa yang aku inginkan. Karena setiap keinginan itu muncul, pertengkaran dengan Mama adalah hal yang pasti terjadi. Dan aku sangat membenci itu.

Aku tidak ingin Farisha tumbuh seperti itu. Sebagai anak yang terlalu penurut padaku karena ‘takut’. Aku ingin ia memiliki keinginan sendiri untuk langkah kedepannya dan aku ingin menjadi teman setia yang mengiringinya. Bukan menjadikannya boneka yang pasrah dengan dalangnya. Bukan pula menjadikannya untuk penakut padaku.

Maka hei diri sendiri, tolong ingatlah janji ini. Janji di masa depan nanti.

Ketika Teman Bertanya, “Ngeblog Dapet Duit ya? Mau dong!”

Ketika Teman Bertanya, “Ngeblog Dapet Duit ya? Mau dong!”

“Kayaknya kamu akhir-akhir ini ada tulisan yang kayak sponsor gitu ya win? Ehm, itu dapet duit ga sih?”

Itulah salah satu pertanyaan dari salah seorang temanku yang tiba-tiba saja kepo basa basi menanyakan keadaanku, anakku, keluargaku, tempat tinggalku hingga akhirnya pada part ini. Ya, kepo tentang blog dan sosial mediaku. Juga tentunya.. Kepo dengan komunitas blogger yang kumasuki.

Lantas, apa jawabanku?

“Kamu mau juga? Yuk, mulai nulis di blog..” jawabku optimis.

“Dapet duit ga sih? Kamu sebulan dapet berapa?”

Dan pertanyaan itupun tidak ku jawab. Bukannya kenapa, tapi aku sangat teramat amat amat bete jika ada yang menanyakan hal seperti ini.

Bukan, bukan karena penghasilan ngeblogku tergolong receh. Sehingga aku tidak berani menyombongkan diri dihadapannya. Jujur saja, aku tidak pernah sharing sekalipun tentang job blogger, fee blogger, nyombong begini begitu di sosial media yang memiliki viewer ‘lumayan’. Kalaupun aku pernah mengeluarkan uneg-uneg tentang job, fee dan bla bla.. Maka itu hanya pada WA story dengan privasi yang sudah kuatur. Hanya teman teramat sangat dekat, keluarga, dan teman blogger saja yang tau tentang hal itu.

Jadi, apa alasanku tidak membalas pertanyaannya?

Karena keinginan ngeblog yang tiba-tiba ada pada dirinya bukan karena ia benar-benar ingin menulis, melainkan ingin dapat DUIT INSTAN.

Ya, itulah kesimpulanku.

Arti Ngeblog Buat aku

Bagiku, sebelum menjadi seorang blogger sangat penting untuk membangun niat ngeblog. Ya, ngeblog itu buat apa sih?

Apa cuma pengen dapet duit?
Apa cuma pengen hadir ke event-event beken dan terkenal di mata brand?
Apa cuma pengen dapet produk gratis?

Jika niat Anda ngeblog hanya untuk mendapatkan ‘reward’ seperti hal-hal diatas. Saranku, mending enggak usah ngeblog. Enggak usah ikut-ikut gabung ke komunitas blogger. Malu-maluin. *tuh kan gelaa.. Emosi saya.. Haha.

Silahkan protes ya.. Aku siap di bully.. 😂

Namanya juga blog aku, suka-suka aku nulis apa. Tapi serius deh, fenomena begini pastinya bukan cuma aku yang mengalami ya? Kutebak blogger-blogger senior pun pasti banyak yang mengalami hal seperti ini. Ditanyain orang begini begitu tentang monetize blog, padahal mereka bikin blog aja belum.. Niat nulis bener-bener aja gak ada. Aku sih kalau ketemu makhluk begini males banget ngeladenin. Tapi mungkin kalau blogger senior jauh lebih sabar menanggapinya. Maklum, aku kan masih newbie banget dalam dunia blog. Emosinya masih labil. *emak-emak labil (makabil.. 😂)

Tapi serius, dulu waktu awal aku punya blog itu enggak pernah terpikir olehku bahwa blog bisa begini begitu. Yang aku pikirin saat awal pengen punya blog itu adalah.. Aku harus punya me time yang bisa bikin aku waras di rumah, aku perlu aktualisasi diri, aku perlu dunia maya yang berkualitas dibanding sosmed, aku perlu mengeluarkan kata-kata yang terpendam hingga hatiku puas, aku perlu berguna di dunia, aku perlu sharing hal positif, aku perlu teman berkualitas yang satu hobi denganku. Ya, itu. Itu yang mendasariku ingin ngeblog. Bukan sekedar, “Aku pengen dapet duit dari blog..”

Dia kira enak apa ya dunia monetize blog itu.. Pikirku.

Bagiku, dunia monetize blog itu….

Kejam. Hiks.

Asik sih ya kalau hobi yang kita geluti betul-betul itu bisa menghasilkan uang. Serasa apa yang kita lakukan itu benar-benar membahagiakan dan tidak membuat stress. Tapi, jujur saja aku sempat loh merasakan stress dalam memasuki job blogger dan lain-lain. Kenapa?

Pertama, karena waktu awal dapet job itu aku agak udik. Jadi, terima saja semua job yang menawarkan fee ‘sekian’. Sekalipun itu bukan tentang passion aku.. Terima saja.. *anaknya pasrahan lagi musim matre-matrenya dan udik melihat barang gratis.. 😂

Ternyata? Ternyata nulis sesuatu hal yang ‘enggak aku banget’ itu… Enggak enak beb.. Ada yang janggal. Apalagi kalau dapat placement artikel, serasa ingin dirombak semua tuh. Haha..

Dan aku anaknya jujur dan enggak ingkar janji. Jadi kalau dapat tawaran job permanent link dan bleh bleh bleh syaratnya aku itu gak bakal mengkhianati orangnya. Ternyata, hal ini sempat bikin blog aku enggak sehat.

Yes, blog aku sempat punya banyak brokenlink dan walau sudah dibersihkan entah kenapa setiap kali aku komentar di blog teman-teman maka sering sekali komentarku masuk spam. Padahal ya, aku kalau komentar itu lumayan panjang dan kepo. Dan akupun termasuk jenis yang gak banyak-banyak banget blog walking dalam sehari.

Akhirnya, aku putuskan untuk libur ngejob selama beberapa bulan dan membuang link-link ‘tidak sehat’ di blog. Hasilnya? Blogku sehat kembali. Haha. Jadi, dikira enak apa ya dapat job melulu itu.

Kadang suka agak baper saat ada tawaran job dengan fee ‘lumayan’ dan aku sering menolaknya. Hiks

Halah sombong win.. Haha.. 😂

Serius, Sempat ngiri gak sih melihat teman-teman dengan Domain Authority yang tinggi dapat banyak job? Sempat lah. Apalagi kalau fee nya lumayan. Aduh, nafsu belanja bulanan aku kadang bisa kumat. Tau sendiri lah ya, hiburan emak-emak receh rumahan begitu tuh.

Lantas, apa aku enggak dapat job serupa? Mm.. Kadang ada sih. Entah itu placement artikel atau nulis sendiri dengan fee sekian. Ada beberapa job yang diterima.. Tapi kebanyakan itu.. Ditolak.. Hiks..

Kenapa?

As you know, aku itu orangnya transparant dengan suami luar dalam. Bahkan rekening aja kami blak-blakan soal pemasukan dan pengeluaran serta saling terbuka password dan bla bla. Ketika suamiku dapat job membuat program dari bla bla aja dia pasti ngasih tau sama aku. So, kenapa aku enggak? Iya.. Tiap ada job apapun aku selalu sharing dengan suami. Dan kebanyakan memang ditolak sih. Hiks.

Alasannya?

Pertama, aku gak mau menulis tentang topik tulisan yang enggak sesuai sama blog aku.

What? Bukannya blog kamu masuk kategori gado-gado? Apa aja dimasukin?

Iya, tapi begini-begini aku masih punya ciri khas beb. 😂

Diantaranya aku gak mau nulis topik finansial yang gak sesuai sama prinsip hidup aku. Iya walaupun aku Sarjana Akuntansi, aku juga punya prinsip tentang sharing tulisan tentang finansial. Aku punya kok tulisan tentang ekonomi rumah tangga tapi memang gak ada sama sekali yang membahas hal krusial.

Jangan, jangan bilang aku orangnya suci banget. Enggak, biasa aja. Haha. Aku dan suami juga pernah kok investasi di saham dan bla bla. Pernah ikutan kelas Bursa Efek Indonesia. Tapi, memang concern tulisan aku gak bisa membahas sesuatu yang enggak aku sukai dan membawa pada riba. Aku suka membaca topik tentang investasi dan bla bla, tapi gak suka kalau gak sesuai sama prinsip hidup. Udah itu aja.

Padahal job finansial begini fee nya lumayan ya beb. 😂

Nah, itu adalah tentang prinsip ngeblog aku. Bagi aku, se gado-gadonya blog tapi blog itu harus punya prinsip. Harus punya kesenangan tersendiri. Bukan cuma ngeblog karena pengen dapet duit, pengen dapet barang gratis. Blogger yang sudah sampai ketahap itu butuh perjuangan beb. Perlu nulis tulisan organik sekian banyak. Perlu promosi di sosmed sekian cerewet. Perlu sok-sok pamer. Kalian mah liatnya ‘enaknya’ aja.

Iya, kayak aku misal.. Perlu curhat sekian banyak.. Hahaha.. 😂

Kalau niat ngeblog cuma pengen ‘dapet duit’ maka tulisan di blog itu jadi gak berkualitas. Iya, ibaratnya kalian mau nonton TV tapi isinya Iklan melulu? Yang ada pengunjung pada bete.. Ya kaaan?

Dan lagi, kalau ngeblog niatnya cuma buat monetize doang.. Please jangan nanya hal beginian ke aku. Aku itu blogger perempuan yang ngeblog itu dari hati (ciee.. 😂). Nanya aja sama para blogger lelaki yang bisa ngurus 50-100 blog. Yang bisa membangkitkan blog-blog zombie dengan Domain Authority yang tinggi. Yang punya relasi freelance writer dimana-mana. Yang entah bagaimana caranya bisa menghasilkan adsense satu juta rupiah per harinya. Aku mah apa? Rerecehan yang kalau dapet job aja tulisannya pada curhat. Hahaha.

Sekian tulisan kali ini, spesial buat kalian-kalian yang akhir-akhir ini suka nanya “Pengen juga dong ngeblog.. Biar dapet duit..”

Maaf saja, buatku Blogger sejati itu orang yang suka nulis, bukan sekedar ‘pengen dapet duit’…

Membuat Rendang Penuh Cinta dan Ceritaku Tentang Suka Duka Memasak

Membuat Rendang Penuh Cinta dan Ceritaku Tentang Suka Duka Memasak

Namanya Rendang. Masakan daging yang sangat populer di indonesia bahkan hingga ke luar negeri. Siapa saja tentu kenal dengan masakan fenomenal yang satu ini. Dan yah, hari ini aku harus mengakui bahwa aku baru saja satu bulanan ini benar-benar berhasil membuatnya. Sedikit memalukan memang untuk seseorang yang memiliki hobi masak sepertiku.

Hoby masak?

Iyes, buat kalian yang menyimak blog shezahome sejak awal tentu saja tau bahwa awalnya aku sering share resep makanan dan pengalaman baking disini. Kemudian seiring berjalan waktu genre tulisan di blogku lebih dominan ke ‘curcolan mak-emak’ hingga paranting. Ah ya, karena aku perempuan lantas salahkah aku juga turut menulis review produk kecantikan terutama lipstik disini? Sepertinya tidak ya. Haha. Mari jangan sebut blog ini adalah blog gado-gado dan tidak punya masa depan. Karena dari namanya saja kalian tentu tau blog ini adalah ruang evolusi yang terjadi di shezahome. *mamak kebanyakan alasan

Terus, mana resep rendang yang endes itu win? Yang dari kemarin-kemarin gembor banget testimoninya di WA (testimoni keluarga lebih tepatnya.. Haha). Oke, sebelum aku sharing mengenai keberhasilan ini, aku terlebih dahulu mau sharing mengenai kegagalan demi kegagalan saat aku membuat rendang dan masakan lainnya.

Kuharap kalian menyimak dengan baik karena ini juga merupakan cerita awal mula aku menikah dengan skill masak yang yah.. Biasa saja..

Tentang Kegagalan dan Cerita Pengalamanku Memasak

Adalah bohong besar bahwa aku bisa memasak sejak dahulu. Aku adalah anak perempuan manja dari 4 bersaudara (yang semuanya laki-laki) dan tidak bisa memasak.. Yah, aku hanya mengandalkan masakan dari mama dahulu. Keinginanku belajar memasak tumbuh begitu saja saat aku akhirnya mengontrak rumah dengan kakakku saat kuliah. Dengan jumlah biaya konsumsi yang saat itu dipercayakan kepadaku, tentu saja insting pertahanan diri ala perempuanku begitu saja muncul.

“Uang ini harus cukup, bahkan harus bersisa.. Lumayan kan buat ditabung.. Hehe..” Pikirku kala itu.

Aku membeli buku resep-resep makanan, kepasar, membeli peralatan kecil untuk memasak dan tadaa.. Jadilah aku chef remaja sang peniru resep makanan. Terkadang masakanku berhasil, terkadang (sepertinya banyak) yang tidak berhasil. Tapi dibalik belajar memasak aku mendapat banyak pembelajaran dan sisi positif. Ya, ternyata memasak dapat menumbuhkan rasa cinta, seni dan kreatifitas dalam mengatur menu. Untuk standar anak kuliahan sepertiku dahulu masakanku terbilang sukses jika anggaran makan dengan memasak ternyata lebih hemat dibanding membeli makanan diluar. Soal rasa, nomor 2.

Nah, setelah aku menikah dan merasakan ‘indahnya’ hidup bersama suami di ‘pondok mertua indah’ akhirnya aku menyadari bahwa skill memasak yang kumiliki sejak kuliah tidaklah cukup. Siapa sangka suamiku adalah type lelaki yang memiliki lidah ‘ulala’. Hal ini karena Ibunya atau mertuaku sendiri adalah seorang tukang masak ahli yang terkadang membuka orderan untuk katering kecil-kecilan dan konon dahulu sekali pada zaman susah-susahnya mertuaku bahkan sempat berjualan masakan untuk makan siang. Masakan beliau terkenal memiliki ciri khas dilidah terutama ‘sambal acannya’.

Bagaimana rasanya punya suami yang memiliki Ibu tukang masak sekaligus membuka usaha katering?

Berat beb. Sungguh.

Suamiku itu addicted dengan vetsin, royco, maggie dsb. Sementara aku? Jujur saja sejak belajar memasak aku berusaha untuk menjauhi semua ‘racun lidah’ itu. Saat pertama kali memasak di tempat mertua, aku selalu ingat bahwa mertuaku suka sekali bersaing denganku tentang rasa makanan ini. Dengan wajah merah padam masakanku sering diperbandingkan dengan masakan mertua dan tentu saja suamiku selalu bilang.. “Enak punya mama..”

Saat itu aku dalam kondisi hamil. Dan you know perasaan orang hamil yang serba sensitif. Entah kenapa aku menjadikan mertuaku sendiri sebagai musuh bebuyutanku dalam mencuri perhatian pada masakan. Saat mertua bertanya padaku tentang berbagai bumbu dapur masakan, aku dengan hati yang angkuh mencoba dengan benar menjawabnya namun selalu enggan belajar betul-betul dengan beliau. Padahal suamiku selalu dan selalu bilang padaku, “Belajar masak sama mama. Jadi nanti bisa..”

Aku dengan segala keangkuhan hatiku hanya menjawab, “Enggih..” seraya bergumam dalam hati, “Ya tentu aja enak, vetsin bejibun royco bejibun.. Aku juga bisa bikin enak begitu..”

Selama berbulan-bulan hidup di pondok mertua indah aku mengabaikan resep jitu memasak ala mertuaku karena selalu berprasangka buruk terhadap vetsin. Aku hanya sesekali memperhatikan beliau memasak dan membantunya sementara selebihnya aku sibuk mengurus anakku.

Dan saat memiliki rumah sendiri, bisa ditebak bahwa suamiku berkali-kali kecewa dengan hasil masakanku. Akupun akhirnya merobohkan ‘pertahanan antivetsin’ milikku. Aku tidak peduli dengan pemahamanku tentang vetsin. Yang penting bagiku adalah “Aku harus mendapatkan pujian dari suamiku.. Seperti layaknya ia memuji masakan ibunya.”

Apakah vetsin berhasil?

Ramuan Rahasia dalam Proses Memasak

Pernahkah kita menuruti setiap resep yang beredar di buku dan internet? Membaca benar-benar langkah demi langkah dengan berhati-hati. Bahkan untuk menunjang keberhasilan, kita tak sungkan untuk membeli peralatan yang sama dengan yang disarankan, entah itu timbangan, panci presto, oven, dll. Namun, hasil akhirnya tidaklah sesuai dengan yang kita harapkan. Tentunya kita kecewa dan mulai berpikir, “Dimana kesalahannya?”

Dan kali ini aku akan menyebutkan kesalahanku dalam memasak sehingga hasil masakanku dahulu sering mengalami kegagalan. Ya, kesalahan utamaku adalah:

1. Hanya terpaku pada Resep

Bagi seorang newbie dalam hal masak memasak membaca resep adalah segalanya. Tanpa petunjuk resep maka seorang newbie akan kebingungan dengan hal yang seharusnya dilakukan selanjutnya dan selanjutnya lagi. Karena terbilang masih baru dalam hal masak memasak, bisa saja masakan yang seharusnya hanya memakan waktu 15 menit dalam pengerjaannya bisa memakan waktu 1 jam. Pernah begini? Hihi.

Saranku untuk para pemula, jangan mengandalkan google saja sebagai sumber informasi. Tapi, bergurulah. Bergurulah pada orang yang benar.

Ya, aku tau bahwa buku adalah jendela dunia. Membaca resep adalah senjata memasak, browsing dan membaca artikel memasak adalah ilmu kekinian. Tapi sampai kapanpun juga kita tidak bisa menghilangkan adab nomor 1 ini. Berguru.

Tentu aku sangat menyesal dengan rasa gengsiku untuk belajar dengan mertuaku. Juga menyesal karena dulu aku tidak terlalu sering membantu mamaku membuat kue. Ah, jika saja waktu bisa diulang lagi mungkin kali ini aku akan lebih serius berguru.

Bayangkan, hanya dalam waktu 1 jam saja aku berguru tentang masakan rendang dengan mertua akhirnya aku bisa membuat rendang yang sungguh enak.

Bahkan suamiku berkata, “Lebih enak dari pada punya Mama.”

Yes, ini adalah pencapaian baru untukku.

2. Cara Hemat yang tidak Tradisional

Sebagai tim ’emak ngirit garis keras’. Sebisa mungkin aku harus berusaha menghemat pengeluaran dalam bidang apapun, termasuk itu memasak.

Karena itu aku menerima paham baru dalam memasak. Kenapa tidak sesekali memasak ikan memakai kayu bakar? Kenapa tidak sesekali belajar membersihkan ikan sungai sendiri? Ya, cara ini aku dapatkan cuma-cuma dari belajar dengan Mertuaku.

Baca juga: Pepuyu Beubar dan Daun Kelakay, Kuliner Khas Banjarmasin.

Cara hemat yang tradisional sungguh punya cita rasa tersendiri. Kalian sang penikmat kuliner tentu tau betapa berbeda rasanya ikan yang dipanggang dengan bara api dan ikan yang dipanggang dengan teplon kekinian.

Tapi, ketika kita mencoba untuk hemat dengan mengabaikan cara tradisional rasa akan jauh berbeda.

Tidak percaya?

Ya, sekedar cerita.. Aku membeli panci presto untuk menghemat gas dalam memasak daging. Setiap kali memasak daging, khususnya rendang.. Aku selalu memakai panci ini. Selain hemat, rasanya sayang saja. Masa cuma memasak 250gr daging kita harus memasak secara tradisional tanpa panci presto? Itu pemborosan. Betul?

Ternyata aku salah, cara hemat yang tidak tradisional ini menyebabkan kuah rendang tidak mengental sempurna. Bumbu tidak meresep sempurna pada daging. Dan Daging juga tidak terlalu empuk.

So, untuk membuat masakan penuh cinta, kita memang perlu modal. *Catat duhai suami.. 😂

3. Mengabaikan proses penuh kesabaran

Mama said, “Memasak itu harus sabar. Enggak boleh grasah grusuh. Nanti hasilnya berantakan”

Harus diakui aku adalah anak mama yang sangat tidak sabaran dan suka berkelempangan dalam hal memasak. Aku tidak suka mengerjakan hal yang monoton berulang ulang tanpa mengerjakan hal lain. Seperti fokus dalam melapis kue, fokus mengaduk caramel, fokus membentuk kue supaya sama. Aku tidak bisa melakukan itu semua. Bagiku waktu terlalu berharga untuk memperhatikan hal yang itu-itu saja. Hihi.

Ternyata aku salah, aku belajar dari mama bahwa untuk membuat rendang diperlukan proses sabar yang tiada bandingnya. Menjadikan santan berminyak, mengaduk dan terus mengaduk hingga matang, fokus dan tidak membuat santan pecah-pecah.

Sabar adalah syarat utama dalam memasak. Catat.

Ternyata benar, segalanya harus dimulai dengan rasa Cinta

Mengabaikan gengsi dalam mulai berguru, mencoba cara-cara tradisional yang terkesan ‘ribet’, melakukan segala proses memasak dengan penuh kesabaran itu TIDAK MUDAH.

Tapi semuanya terbayar lunas saat kita menatap suami dan anak yang begitu lahapnya makan. Memuji disetiap kata “tambah” dan mengulangnya lagi dan lagi pada makanan berikutnya. Ibu mana yang tidak bahagia saat moment itu?

Hanya Ibu yang merasakan Cinta itu yang mengerti Apa Maksud dari Memasak Penuh Cinta sesungguhnya.. 😊

Nah, terima kasih sudah membaca petualanganku dalam belajar memasak. Maaf, aku memang begini setiap menulis blog. Tidak bisa fokus pada satu titik tema tanpa petualangan yang panjang. Haha

Kalian penasaran dengan resep rendang? Resep ini aku dapat setelah belajar dari mertua, mama, dan dipadukan dengan resep dari salah satu foodstagram favoritku Mbak Ricke. Yuk, simak bahan dan cara membuatnya dibawah ini:

Resep Rendang Padang

Bahan:
1 kg daging sapi
1 liter santan amat kental
10 butir telur itik aluh-aluh
Irisan gula merah secukupnya
Air jeruk nipis
Garam dan penyedap secukupnya.

Bumbu halus:
125 gr lombok keriting (aku pakai 150 gr lombok besar merah)
20 bawang merah
10 bawang putih
3,5 ruas jari lengkuas muda
2 ruas jari jahe
1 batanh serai (putihnya saja)

Bumbu rempah:
2 batang serai (memarkan)
5 butir cengkeh
1 buah kembang lawang
1 lembar daun kunyit (iris)
4 lembar daun salam segar
8 lembar daun jeruk segar
5 cm kayu manis
1 sdt merica
1 sdt jintan bubuk
1 sdt pala bubuk

Cara membuat:
1. Bersihkan potongan daging kemudian lumuri dengan air jeruk nipis, sedikit garam, dan irisan gula merah.
2. Haluskan bumbu halus, masak bersama 1 liter santan. Masukkan bumbu rempah kecuali irisan daun kunyit. Masak sambil diaduk hingga santan mengeluarkan sedikit minyak.

3. Masukkan irisan daging masak hingga setengah matang. Kemudian masukkan rebusan telur itik aluh-aluh.
4. Proses memasak memakan waktu yang sangat lama, kurang lebih 4 jam. Bisa saja sih, waktu disingkat dengan menggunakan panci presto. Tapi sepengalamanku, hasilnya mengecewakan. Ingat tips diatas ya.. Hehe
5. Nah, setelah 4 jam rendang akan mengeluarkan bau yang luar biasa menggoda. Dengan bumbu yang meresap sempurna serta mengeluarkan minyak kelapa alami.

Selamat mencoba..
Memasaklah dengan penuh cinta.. 💖

IBX598B146B8E64A